Tuesday, 01 July 2025

Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Gorontalo Berbagi dengan Warga Desa Poduwoma

Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Gorontalo Berbagi dengan Warga Desa Poduwoma

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kehidupan sosial masyarakat sekitar, jajaran Pemasyarakatan Kemenkumham Gorontalo gelar Touring Pemasyarakatan di desa Poduwoma, Bone Bolango.

Kepala Kanwil Kemenkumham Gorontalo, Heni Susila Wardoyo berkesempatan melepas langsung rombongan Touring Pemasyarakatan dari kantor Kanwil menuju lokasi Bhakti Sosial di kecamatan Suwawa Timur. Jumat (14/4/2023).

Kabid Pembinaan, Bimbingan dan TI, Tjahja Rediantana mengungkapkan, Bakti Sosial masih dalam rangkaian peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59 serentak seluruh Indonesia.

“Kepala Divisi Pemasyarakatan menyampaikan terima kasih atas kesiapan desa Poduwoma yang menerima dan memfasilitasi kegiatan ini dan berharap kegiatan Bakti Sosial bermanfaat bagi masyarakat di desa Poduwoma” ucap Tjahja menyampaikan ucapan dari Kadiv Pemasyarakatan yang tak sempat hadir.

Baca Juga:  Meriahkan Aksi Nasional Fisioterapi, IFI Gorontalo Gelar Pemeriksaan Gerak-Fungsi Gratis

Sekira 40 paket sembako dibagikan jajaran Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Gorontalo untuk warga desa Poduwoma.

Disaat yang sama, Kepala LPKA Gorontalo, Irvan Ibrahim Sofan menuturkan, ada 7 UPT Pemasyarakatan yang ikut berkontribusi dalam Bhakti Sosial Pemasyarakatan Peduli kali ini.

“Tujuh UPT Kanwil Kemenkumham Gorontalo yaitu, Lapas Kelas  IIA Kota Gorontalo, Lapas Kelas IIB Boalemo, Lapas Kelas IIB Pohuwato, LPKA Kelas II Gorontalo, Lapas Perempuan Kelas III Gorontalo, Bapas Kelas II Gorontalo, dan Rupbasan Kelas I Gorontalo” tutur Irvan.

Ia berharap pembagian sembako ke masyarakat desa Puduwoma akan bernilai ibadah dan mendapatkan berkah selama bulan Ramadan.

“Saya berharap agar masyarakat juga dapat merasakan rezeki dari keluarga besar Kemenkumham walaupun sedikit” ucap Irvan.

Baca Juga:  Meriahkan Aksi Nasional Fisioterapi, IFI Gorontalo Gelar Pemeriksaan Gerak-Fungsi Gratis

“Sehingga paling tidak di bulan suci ramadhan ini mereka bisa ada tambahan sembako untuk dikonsumsi bersama keluarganya” tandasnya.