Thursday, 10 July 2025

Tampil di Asia, Persib Evaluasi Kuota 11 Pemain Asing

Tampil di Asia, Persib Evaluasi Kuota 11 Pemain Asing

Haris Medium.jpeg

Rabu, 9 Juli 2025 – 13:15 WIB

Pesepak bola Persib Bandung William Moreira melakukan seleberasi usai mencetak gol ke gawang Dewa United pada pertandingan Piala Presiden Grup B di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Selasa (8/7/2025). (Foto: Antara)

Pesepak bola Persib Bandung William Moreira melakukan seleberasi usai mencetak gol ke gawang Dewa United pada pertandingan Piala Presiden Grup B di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Selasa (8/7/2025). (Foto: Antara)

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp Inilah.com

+ Gabung

Juara bertahan Liga 1—atau nama barunya Super League—Persib Bandung tengah mengevaluasi potensi penambahan pemain asing menyusul kebijakan baru PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang menetapkan kuota maksimal 11 pemain asing untuk musim 2025/2026.

Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, menyatakan pihaknya kini masih berkoordinasi secara internal bersama tim pelatih untuk menentukan kebutuhan teknis yang paling relevan, terutama karena Persib juga akan berlaga di ajang AFC Champions League Two (kualifikasi).

Baca Juga:  Profil Thomas Frank, Pelatih Baru Tottenham Hotspur

“Kami masih terus berdiskusi dan mengevaluasi bersama tim pelatih sejauh mana kebutuhan tim terhadap opsi penambahan tiga pemain asing sesuai regulasi baru ini,” kata Adhitia dalam keterangan resminya, Rabu (9/7/2025).

Saat ini, Maung Bandung telah memiliki delapan pemain asing. Menurut Adhitia, keputusan untuk menambah pemain asing tidak semata-mata demi memenuhi kuota, melainkan harus sesuai dengan kebutuhan riil tim.

“Kami mengambil pendekatan strategis. Fokus kami bukan hanya pada jumlah, tapi bagaimana setiap pemain bisa memberikan kontribusi maksimal dan membantu pengembangan pemain lokal serta struktur tim secara keseluruhan,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa kehadiran pemain asing berkualitas memang bisa meningkatkan daya saing dan memperkaya pengalaman skuad. Namun, keseimbangan tetap menjadi prinsip utama Persib.

“Persib tetap berkomitmen menjaga keseimbangan dengan jalur pembinaan pemain lokal yang selama ini menjadi kekuatan dan identitas klub,” ujar Adhitia.

Baca Juga:  Jam Terbang Tinggi, Pantas Wonderkid Semen Padang & Eks Anak Didik STY Dipanggil Timnas U-23

Dengan waktu persiapan yang masih cukup hingga kompetisi dimulai—termasuk agenda pemusatan latihan tim di Thailand pada 17 Juli mendatang—Persib akan terus memantau kondisi tim, menyesuaikan strategi, dan memastikan bahwa setiap rekrutmen selaras dengan visi jangka panjang klub.

Sebelumnya, Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus mengonfirmasi bahwa setiap klub Super League diperbolehkan mendaftarkan hingga 11 pemain asing mulai musim depan. Namun, hanya delapan pemain asing yang dapat dimainkan dalam satu pertandingan.

“Kalau delapan pemain asing sudah dimainkan, maka pemain pengganti harus berasal dari pemain lokal, bukan dari pemain asing lainnya,” tegas Ferry usai RUPS PT LIB di The Langham, Jakarta, Senin (7/7/2025).

Topik
Komentar